Jendela Ala

Jelang Lebaran, Toko Serba Rp35ribu Agara Diserbu Pembeli

×

Jelang Lebaran, Toko Serba Rp35ribu Agara Diserbu Pembeli

Sebarkan artikel ini
Foto : Warga Agara serbu pakaian Rp35 ribu jelang lebaran. (Pardi)

IG.NET, ACEH TENGGARA – Jelang Hari Raya tinggal hitungan sepekan, ratusan warga di Aceh Tenggara serbu pasar sandang serba Rp35ribu di kabupaten tersebut, Jumat 14 April 2023.

Pengamatan IndonesiaGlobal, sejak pagi hingga siang, terlihat para warga tampak memadati Toko Pakaian Putra Kembar, di Desa Mbatu Bulan Asli, Kecamatan Babussalam.

ADVERTISEMENTS
BANNER

Terlihat, para pembeli kebanyakan terdiri dari kaum hawa itu, satu persatu mulai memilih jenis pakaian untuk dicoba mereka.

Salahsatunya Aini, pembeli di toko tersebut, kepada IndonesiaGlobal, mengaku setiap tahun membeli baju lebaran di sini.

LIHAT JUGA:   Pemkab Agara Gelar Nobar Semifinal Indonesia vs Uzbekistan
Foto : Sejak pagi hingga siang, terlihat para warga tampak memadati Toko Pakaian Saudara Kembar. (Pardi)

“Walaupun harganya serba Rp35ribu, dia menilai kualitasnya cukup bagus, tidak mengecewakan pembeli,” kata Aini.

Sebab, menurut dia, di toko serba 35ribu ini cukup lengkap, semua ada dijual, seperti pakaian, sepatu dan sendal. Harganya pun terbilang murah, tidak menguras isi dompet dan kantong.

Foto : Walaupun harganya serba Rp35ribu, dia menilai kualitasnya cukup bagus, dan tidak mengecewakan pembeli. (Pardi)

“Walaupun ekonomi sekarang sedang sulit, Alhamdulillah kita masih bisa membeli baju baru untuk anak dan suami jelang lebaran tinggal hitungan hari lagi,” kata Aini.

LIHAT JUGA:   Belasan Calon Anggota Panwaslih Pilkada Agara Ikuti Ujian Asesmen Psikologi

Sementara Sonia, salahsatu karyawan toko, menyebutkan pembeli mulai memadati toko ini, sudah sejak sepekan lalu. Menurutnya, mayoritas pakaian dibeli kebanyakan untuk anak–anak.

Bahkan, kata dia, dengan ramainya para pembeli membuat omzet meningkat drastis sampai puluhan juta. Kemungkinan tiga, atau empat hari lagi jelang lebaran, antusias masyarakat semakin ramai lagi belanja di toko ini.

“Kamipun bisa kewalahan  melayani pembeli,” ujarnya, raut bahagia. (MAG)

Editor : DEP