Jendela Barsela

Bukti Nyata ASN Aceh Jaya Melayani Warga, Pemkab Gelar Kenduri Rakyat

×

Bukti Nyata ASN Aceh Jaya Melayani Warga, Pemkab Gelar Kenduri Rakyat

Sebarkan artikel ini

IG.NET, ACEH JAYA – Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya akan menggelar kegiatan Kenduri Rakyat jajanan kuliner dan atraksi budaya pada 15 Juli, hingga17 Juli 2023 di Taman Memorial Tsunami Calang.

“Kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan para Aparatur Sipil Negara (ASN) bekerja di lingkup Pemerintah Aceh Jaya untuk warga,” imbuh Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Jaya, Teuku Reza Fahlevi.

ADVERTISEMENTS
BANNER

Kata dia, sejauh ini para ASN Aceh Jaya telah digaji oleh pemerintah, sehingga sudah sepatutnya melakukan pelayanan terhadap warga dengan maksimal dan bersahaja.

Sekda Reza menjelaskan, dalam kegiatan berlangsung itu, akan disediakan jajanan dan minuman gratis. “Semua itu dibayar oleh para ASN Aceh Jaya untuk para pengunjung, notabenenya adalah warga setempat, sebab anggaran pelaksanaan kegiatan berasal dari sumbangan sukarela para ASN dan tanpa paksaan dari siapapun, ungkapnya.

LIHAT JUGA:   KIP Lantik PPK: Wakili PJ Murtala, Bacalon Bupati Mustafa Ibrahim Hadir Di Kegiatan

Selain itu, dia juga menjelaskan, melalui kegiatan ini merupakan bukti nyata para ASN Aceh Jaya melayani warga. Maka, dalam kegiatan ini, kita mengusung Tagline “Untukmu Aceh Jaya, Dari Kami ASN Aceh Jaya”.

Dalam kegiatan itu, kata Reza, kita melibatkan pelaku UMKM ada di Aceh Jaya. “Kemudian, pemkab hanya menyediakan jajanan dan minuman gratis di hari pertama, yaitu Sabtu siang, hingga petang (15 Juli 2023).”

LIHAT JUGA:   FORKOT Meulaboh, Desak Disdik Aceh Barat Hentikan Dugaan Pungli Dan Bullying

Untuk selanjutnya ditanggung oleh penyelenggara. Artinya, dalam kegiatan ini hanya satu hari dan satu malam saja ditanggung pembiayaannya oleh pemkab bersumber dari sumbangan para ASN Aceh Jaya. “Untuk selanjutnya, ditanggung oleh penyelenggara beserta pembiayaannya,” jelas Reza.

Dia berharap, melalui momentum kegiatan ini, dapat mempererat silaturahmi lintas sektor untuk Aceh Jaya lebih baik ke depannya, demikian Teuku Reza.

Editor : DEPP

Dinas Pendidikan Asel Gelar FLS2N
Jendela Barsela

INDONESIAGLOBAL, ACEH SELATAN – Guna Meningkatkan Kesenian Siswa, Dinas Pendidikan Aceh Selatan Menggelar Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat…