Nias Utara

Dedikasikan Diri Untuk Rakyat, Suardin Nazara Siap Bertarung Di Pileg 2024

×

Dedikasikan Diri Untuk Rakyat, Suardin Nazara Siap Bertarung Di Pileg 2024

Sebarkan artikel ini

IG.NET, NIAS UTARA- Menghadapi pesta demokrasi pada Pileg (pemilihan legislatif) 2024, Suardin Nazara siap ikut berkompetisi demi mengabdikan diri untuk rakyat.

Dengan bergabung pada partai PAN (Partai Amanat Nasional) dengan nomor urut dua, Dapil (daerah pemilihan) satu, Kec. Lotu, Kec. Lahewa Timur dan Kec. Namohalu Esiwa.

ADVERTISEMENTS
BANNER

Hal ini disampaikan, saat ditemui IndonesiaGlobal di kediamannya yang bertempat di Desa Tugala Lauru Kecamatan Lahewa Timur, Rabu 23 Agustus 2023.

Dia menyampaikan, salah satu motivasi bertarung dipileg 2024, ingin menjadi berkat dan mengabdi untuk rakyat.

“kita maju dipileg ini hanya satu tujuan kita, ingin dedikasikan sisa hidup ini menjadi berkat bagi sesama,” ungkap Suardin.

Selain itu, ea menyampaikan bahwa hidup ini tidak ada artinya kalau belum melakukan hal-hal yang baik.

“hidup kita ini terasa hampa, kalau dalam diri kita masih belum ada niat untuk melakukan kebaikan, maka mari kita manfaatkan hidup ini selagi ada kesempatan untuk berbuat baik kepada orang lain,” tambahnya.

Kata dia, kekalahan pada pileg 2019 merupakan salah satu proses pembelajaran berharga dalam dirinya.

“Kekalahan pada pileg 2019 merupakan sebuah pembalajaran berharga bagi saya, karena kita diajarkan bahwa kekuasaan yang langgeng adalah kekuasaan rakyat dan di atas segalanya adalah kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa,” tutupnya.

Menurut Emi Harefa, salah seorang masyarakat Dapil satu, ea menilai bahwa Suardin Nazara saat ini merupakan salah seorang figur pemimpin yang banyak diidolakan oleh banyak masyarakat.

“kalau untuk saat ini, banyak masyarakat yang menitipkan harapan kepada Suardin Nazara Alias Ama Sofi, karena saat ini, dialah yang selalu dekat dengan kami rakyat jelata ini, dan juga selalu hadir disaat suka dan duka untuk kami,” jelasnya.