INDONESIAGLOBAL, ABDYA – Masyarakat Gampong Ladang, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), lakukan pemanenan udang vaname hasil budidaya program ketahanan pangan nasional yang dicanangkan oleh pemerintah pusat.
“Pemanenan udang vaname ini telah dilakukan sebanyak 5 kali, dari semenjak tahun 2022. Luas lahan yang di kelola sekitar 50×24 meter, panen kali ini totalnya mencapai 5 ton,” kata Keuchik Gampong Ladang, Kairizal, Selasa 25 februari 2025.
Tambahnya, untuk harga jual bervariasi, perkilo di bandrol dengan harga 65 ribu,70 ribu, hingga 87 ribu rupiah. Untuk penampung berasal dari luar daerah Aceh.
“Usia pemanenan udang paling cepat 2 bulan dan maksimal 4 bulan. Budidaya ini merupakan milik masyarakat desa. Pengelolaan oleh Kelompok turut dibantu teknisi,” pungkas kairizal
Di sisi lain, Bendahara Gampoeng, rafi’ie mengatakan penggunaan anggaran untuk budidaya bersumber dari Dana Desa (DD), keuntungan dari penjualan udang vaname akan di simpan dalam kas desa.
Selanjutnya di musyawarah dengan masyarakat, guna menjalankan pembangunan desa. Harapan dia agar desa lain di Abdya dapat memanfaatkan potensi alam mereka.
“Terutama bagi desa di pesisir. Mendorong warga untuk membudidayakan udang vaname. Karena sangat menjanjikan sumber ekonomi bagi desa.” (MAG)