INDONESIAGLOBAL, LANGSA – Serah terima jabatan (Sertijab) Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah kepada AKBP Mughi Prasetyo Habrianto, digelar di Gedung Presisi Mapolda Aceh, dipimpin langsung Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko, Rabu 9 April 2025.
Adapun profil singkat dihimpun IndonesiaGlobal, AKBP Mughi Prasetyo Habrianto lulusan Alumni Akademi Kepolisian (AKPOL) tahun 2003, pernah mengemban tugas Kasubbagbekum Baglog Korpolairud Baharkam Polri.
Pria kelahiran Jakarta 1979 silam ini berlatar belakang Brimob di satuan elit wallet hitam Gegana merupakan salah satu kejuruan bergengsi di institusi Polri, dan pernah menempati sejumlah posisi penting di Polda Aceh.
Selain itu, AKBP Mughi pernah mendapatkan kepercayaan penugasan dari institusi Mabes Polri pada kontingen misi penjaga perdamaian dan keamanan dunia PBB, Formed Police Unit UNAMID di negara konflik Sudan, Afrika.
Sejak tahun 2011, AKBP Mughi telah menempati sejumlah posisi penting di Polda Aceh. Dari Kapolsek Jaya Baru Banda Aceh, Kabag Ops Polresta Banda Aceh, Kasat Reskrim Polres Aceh Timur pada tahun 2013, Wakapolres Aceh Singkil, dan Wakapolres Lhokseumawe tahun 2015 hingga 2018, hingga Kasubdit V Ditreskrimsus Polda Aceh tahun 2020.
Dengan jejak karirnya itu, AKBP Mughi telah malang melintang di Polda Aceh. Lulusan pendidikan dan pelatihan (diklat) di Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Dik Sespimmen) Polr angkatan 61 ini menempati jabatan terakhirnya di Baharhkam Polri, sejak akhir tahun 2021, yang kemudian ditunjuk sebagai Kapolres Aceh Selatan.
Editor: VID