Jendela BarselaNanggroe AcehTNI

Bukber, Dandim Abdya Beri Apresiasi Kepada Seluruh Rekan Media

×

Bukber, Dandim Abdya Beri Apresiasi Kepada Seluruh Rekan Media

Sebarkan artikel ini
Bukber, Dandim Abdya Beri Apresiasi Kepada Seluruh Rekan Media
Komandan Kodim 0110/Aceh Barat Daya (Abdya) Letkol Inf Beni Maradona, menggelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama dengan insan pers, Jumat 21 Maret 2025. (Hidayatullah/Indonesiaglobal)

INDONESIAGLOBAL, ABDYA – Komandan Kodim 0110/Aceh Barat Daya (Abdya) Letkol Inf Beni Maradona, menggelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama dengan insan pers, Jumat 21 Maret 2025.

Acara berlangsung di halaman kediamannya Desa Pasar, Kecamatan Blangpidie, kabupaten setempat. Dalam acara tersebut turut hadir Kepala Staf Kodim Mayor Caj Sungkono bersama jajaran Perwira Staf serta Danramil dalam satuan.

Dalam sambutannya, Dandim mengapresiasi peran serta media pers dalam menjaga kondusifitas wilayah terutama setelah tahun politik, dengan dilantiknya Safaruddin-Zaman Akhli sebagai Bupati dan Wakil Bupati Abdya terpilih 2025-2030.

“Terimakasih, apresiasi tinggi untuk seluruh rekan media pers atas kontibusinya ini. Karena telah menyajikan informasi terutama saat masa politik kemarin dengan berimbang dan sejuk,” kata Dandim Abdya, Beni Maradona

Beni berharap, kondusifitas yang sudah tercipta ini dapat terus dijaga dan ditingkatkan demi suksesnya pembangunan di Abdya. Dia juga meminta kepada semua pihak agar turut mendukung segala program yang telah diwacanakan oleh kepemimpinan Abdya yang baru.

LIHAT JUGA:   Bupati Salim Fakhry Lantik Puluhan Pengulu Kute di Agara

“Bila ada kekurangan dan masukan terkait kebijakannya silahkan sampaikan, tentunya sesuai dengan etika yang santun dan sesuai dengan kultur kita,” kata Beni.

Beni menilai Abdya punya banyak potensi, dan akan menjadi daerah maju dan siap bersaing dengan kabupaten/kota lainnya. Untuk itu, Dandim berharap media pers bisa turut mempromosikan iklim investasi positif yang ada di Abdya ke lokal Aceh hingga nasional.

“Mari kita goda para investor untuk menanamkan inventasinya di tempat kita. Ini akan berdampak memperbanyak lapangan kerja baru. Dan ini adalah salah satu strategi dalam mengakselerasikan ekonomi daerah,” ujarnya.

Dandim menyebut esensinya pemerintah daerah adalah kepanjangan tangan dari pemerintah pusat. Oleh karenanya segala program yang dilaksanakan di Abdya patut didukung oleh semua pihak.

LIHAT JUGA:   Bupati Safwandi Pesimis Terowongan Geurute Terwujud: Pelebaran Jalan Lebih Utama

Dandim menambahkan, pihaknya secara konstan telah melakukan berbagai upaya dalam menyukseskan program ketahanan pangan. Dukungan itu dioptimalkan oleh para Babinsa melalui kegiatan pendampingan pertanian.

“Kita juga terus mendorong Bulog dalam mengoptimalisasi penyerapan gabah petani sesuai dengan HPP Rp.6500 perkilogram”

Program nasional lain yang telah dilaksanakan di Abdya yaitu program makan bergizi gratis (MBG). Dandim menyebut program ini baru terealisasi di Kecamatan Susoh dengan sasaran 3270 siswa dari 17 sekolah meliputi meliputi 3 SMA/Sederajat, 8 SMP/Sederajat, 3 SD/Sederajat, 2 TK dan 1 SLB.

“Semua program ini tidak akan berjalan sukses sesuai target tanpa dukungan dan partisipasi dari semua pihak, tidak terkecuali peran media pers,” tutupnya. (MAG)

Editor: