Banda AcehNanggroe AcehPeristiwa

Diduga Depresi Karena Game, Warga Jantho Lompat Ke Laut

×

Diduga Depresi Karena Game, Warga Jantho Lompat Ke Laut

Sebarkan artikel ini
Depresi Karena Game, Warga Jantho Lompat Ke Laut
Foto: seorang pemuda inisial AU, 24 tahun, warga Jantho nekat melompat dari Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Aceh Hebat 2 ke laut, sekira pukul 11.15 WIB, Sabtu 27 Juli 2024. (Humas Polsek Ulee Lheue)

“Mengetahui akunnya sudah di bobol orang lain, korban merasa stres hingga akhirnya nekat melompat dari KMP Aceh Hebat 2 tersebut”

INDONESIAGLOBAL, BANDA ACEH – Diduga depresi karena game online, seorang pemuda inisial AU, 24 tahun, warga Jantho nekat melompat dari Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Aceh Hebat 2 ke laut, sekira pukul 11.15 WIB, Sabtu 27 Juli 2024.

ADVERTISEMENTS
BANNER

Itu dibenarkan, Kapolsek Ulee Lheue, AKP Aiyub kepada IndonesiaGlobal. Ia menjelaskan, korban nekat melakukan percobaan bunuh diri dikarenakan akun game Mobile Legend miliknya di bobol oleh orang lain.

LIHAT JUGA:   Diduga Lakukan Kekerasan Terhadap Satu Murid, Oknum Guru di Agara dilaporkan ke Polisi

“Mengetahui akunnya sudah di bobol orang lain, korban merasa stres hingga akhirnya nekat melakukan aksi percobaab bunuh diri dengan melompat dari KMP Aceh Hebat 2 tersebut,” ujar Kapolsek.

Sebagai informasi, jelasnya, ihwal kejadian bermula saat kapal penyeberangan dari arah Ulee Lheue bertolak menuju pulau Sabang, sekira pukul 11.10 WIB.

LIHAT JUGA:   Kunjungan Puslitbang Polri, Tingkatkan Kepercayaan Publik dan Penguatan Peran Polri

“Namun tidak dinyana, pada pukul 11.15 WIB, korban nekat terjun ke laut tepat di depan alur pelabuhan. Kemudian setelah mengetahui kejadian tersebut, kapal langsung memutar haluan untuk mencari korban dan tidak lama berseleng korban berhasil ditemukan dengan selamat dibantu perahu awak nelayan,” beber Aiyub.

Terkini, korban sudah diamankan oleh petugas kapal KMP Aceh Hebat 2 dan akan diserahkan ke petugas medis untuk menjalani perawatan, demikian. (MAG)