EkonomiJendela Ala

PJ Nurdin, Dukung Kebijakan Pemerintah Naiknya Harga BBM Subsidi

×

PJ Nurdin, Dukung Kebijakan Pemerintah Naiknya Harga BBM Subsidi

Sebarkan artikel ini

IG.NET, ACEH JAYA – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Jaya Nurdin, mendukung kebijakan Pemerintah Pusat untuk mengantisipasi dampak terkait naiknya harga BBM subsidi untuk program bantuan sosial.

 

Kata dia, Pemerintah Aceh Jaya mendukung kebijakan pemerintah untuk mengantisipasi dampak yang terjadi akibat kenaikan BBM dan meningkatnya inflasi di daerahnya.

BACA JUGA:   Ternyata di Aceh Ada Harta Karun

 

Hal itu dikatakan Nurdin, saat dihubungi IndonesiaGlobal, via telepon seluler dan pesan WhatsApp di Calang, Selasa 6 September 2022 petang.

 

Untuk itu, khusus BBM kita akan melakukan penebalan untuk bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak. Sesuai dengan instruksi Menteri Dalam Negeri dan keputusan Menteri Keuangan.

BACA JUGA:   Uang Pecahan Kecil Palsu Banyak Beredar Setelah Lebaran

 

“Intinya kita akan mengalokasikan dua persen dari alokasi DAU triwulan IV untuk penebalan bantuan sosial ini,” tutur Nurdin.

 

Sebab itu, untuk mengendalikan inflasi daerah kita, meminta kepada masyarakat untuk bahu-membahu bersama-sama agar menanam tanaman cepat tumbuh dan cepat menghasilkan dengan memanfaatkan pekarangan rumah.

BACA JUGA:   Ternyata di Aceh Ada Harta Karun

 

Selain itu, dia pun mendorong budidaya tanaman pangan di Aceh Jaya. “Karena, dengan luas lahan kita miliki tentunya kebutuhan pangan itu nantinya dari Aceh Jaya,” harap Pj Nurdin.

 

MAG/ Aswar Dani Melaporkan

Editor : VID

Ternyata di Aceh Ada Harta Karun
Ekonomi

INDONESIAGLOBAL – Ternyata di Aceh ada harta karun emas yang jumlahnya cukup banyak, letaknya di wilayah berikut. Provinsi Aceh merupakan…