IG.NET, ACEH BARAT – Sejumlah Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Atletik, meraih juara pada perempat final di lapangan Bola Kaki, bertempat Desa Cot Pluh, Kecamatan Samatiga Kabupaten Aceh Barat, Rabu 22 Juni 2022.
Diketahui ada delapan nomor event dalam cabor atletik yang diperlombakan, antaranya lari seratus meter, dua ratus meter, empat ratus meter, tolak peluru, lompat tinggi, lompat jauh, lempar cakram dan lempar lembing.
Tehnical Delegate Persatuan Altletik Seluruh Indonesia (TD. PASI), Hamdani, mengatakan beberapa event dalam cabor ini telah selesai melakukan babak final, sehingga dilakukan pula pemberian medali kepada pahlawan prestasi tersebut.
Kata dia, hari ini kami melakukan penyerahan hadiah kepada setiap pemenang. Namun, beberapa nomor event yang belum diserahkan medali kepada pemenang, yakni lempar cakram putra, lari seratus meter dan lari empat ratus meter.
“Besok akan berlanjut final lari dua ratus meter, sekaligus penyerahan medali.” Menambahkan, proses perlombaan pada cabor ini berjalan lancar dalam kurun waktu tiga hari.
“Alhamdulillah lancar, tanpa kendala apapun baik segi penyelenggara maupun atlet, sehingga hari ini dilakukan penyerahan medali,” ucapnya.
Adapun Atlet peraih medali emas terbanyak cabor ini, diperoleh Kabupaten Aceh Besar, dengan empat medali emas. Sementara, pahlawan meraih juara pada nomor event di antaranya, tolak peluru putri, diraih Zulita Andiani, Aceh Tengah (emas), Maria Gericia Sitopohang, Banda Aceh, (perak), Sherly Rahmayani, Nagan Raya (perunggu).
Kemudian, Tolak peluru putra, diraih Fachrul Rizal, Sabang (emas), Chairil Riski, Banda Aceh (perak), Iskandar Rifqi Aidi, Aceh Barat Daya (perunggu).
Untuk lompat tinggi putri, diraih Cut Sahra Nazwa, Aceh Besar (emas), Maula Hazaifa, Sabang (perak), Phuja Driama, Aceh Barat (perunggu). Lompat tinggi putra, diraih Tajul Fujari, Aceh Besar (emas), Maulana Zikki, Sabang (perak), Dani Pratama, Aceh Barat (perunggu).
Lompat jauh putri, diraih Sahra Nazwa, Aceh Besar (emas), Kurnia Wulanda Sari, Sabang (perak), Cut Dhilfa, Aceh Besar (perunggu). Dan lompat jauh putra, diraih Muhammad Firmansyah, Aceh Besar (emas), Ardiko Aji Pradika, Singki (perak), Teuku Muhammad Faiz Rizki, Pidie (perunggu).
Lempar Cakram Putri, Maria Gericia Sitohang, Banda Aceh (emas), Lisa Sandrina, Aceh Tamiang (perak), Divarin Amanda, Aceh Utara (perunggu).
Lempar Lembing Putra, diraih Tajul Fuady, Pidie Jaya (emas), Muktar, Aceh Selatan (perak), Muhammad Zukhruf Ihsan, Aceh Utara (perunggu).***
MAG /Reza A. Latif Melaporkan
Editor : VID