EkonomiJendela Ala

Opening T2 Meuligo Resto-Coffe Shop, Owner : POPDA Mengangkat Ekonomi Masyarakat

×

Opening T2 Meuligo Resto-Coffe Shop, Owner : POPDA Mengangkat Ekonomi Masyarakat

Sebarkan artikel ini

IG.NET, ACEH BARAT – Perekonomian Usaha Kecil dan Menengah, perlahan mulai tampak meningkat di Bumi Teuku Umar seiring di bukanya POPDA XVI Aceh, Senin 20 Juni 2022 kemarin.

 

BANNER

Event POPDA digelar Pemerintah Porovinsi Aceh di Kota Meulaboh ini, selain mengharumkan nama tuan rumah, tentunya juga banyak manfaat dan syafaatnya dalam peningkatan perekonomian masyarakat.

Foto : Parkiran Kafe T2 Meuligo Resto-Coffe Shop. (Reza/IGN)

 

Salah satunya, dengan launching Kafe T2 Meuligo Resto-Coffe Shop, menurut pemilik singkatan itu diambil dari dua nama anaknya, Tari, dan Tirta.

Sedangkan Meuligo, diambil dari nama besar perusahaan keluarga, imbuh Armansyah Armigah, Owner Kafe T2 Meuligo Resto-Coffe Shop, kepada IndonesiaGlobal, Selasa 21 Juni 2022 siang.

 

Dengan mengandalkan menu spesial ayam kalasan panggang dan goreng, diracik dengan bumbu rempah-rempah khusus dipadu sambal kecap asam pedas, membuat menu spesial disajikan di Kafe T2 Meuligo, lebih nikmat dan terasa beda.

 

Seperti dikatakan salah satu pengunjung, ada rasa yang berbeda didalam menu ayam kalasan ini, menurutnya mempunyai khas tersendiri untuk racikan bumbunya. “Ayam terasa gurih, bumbupun terasa meresap hingga ke lapisan dalam dagingnya,” ungkap pengunjung itu sambil menikmati makanannya.


“Ditambah nikmatnya sambal kecap bercampur asam pedas,” ujar dia, membuat kita ingin menambah. Nafsu makan kian menjadi dan rasanya ingin kembali untuk makan di kafe ini. Seraya promosi mengatakan jangan khawatir makan di sini, harga terjangkau, tuturnya tersenyum.

 

Salah satu pengunjung lainnya, menimpali Kafe T2 Meuligo bukan hanya makanan saja. Di sini juga turut menyajikan berbagai minuman khas, seperti Kopi Aceh diproduksi dari tanah Gayo diracik khusus oleh Barista handal bersertifikat menggunakan alat canggih, kata dia.

 

Pengamatan IGN, kafe opening itu berada di Desa Seunebok Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat tampak dipenuhi pengunjung datang. Termasuk puluhan kontingen POPDA sembari menunggu waktu petang tiba.

Foto : Insya Allah dengan opening kafe ini, usahanya bidang kuliner dan kopi bisa berkembang dan dikenal cepat masyarakat. (Reza)

 

Adanya kafe ini, kekinian digunakan pecinta kuliner dan penikmat kopi sebagai tempat favorit dan menjadi tempat recommended untuk bersantai dan bercengkrama sesama kerabat dan teman.

 

Namun bukan itu saja. Amatan lain terlihat, walau terbilang baru dengan konsep diusung sang owner, kafe ini menjadi tempat favorit pengunjung. Baik kalangan milenial, hingga orang tua.

 

Sebelumnya, cerita Owner Armansyah, berbagai konsep terbentang di pikirannya saat akan memulai dan bagaimana cara mempersiapkan konsep design, sehingga kafenya ini bisa menarik bagi pengunjung datang, tetap dengan memprioritaskan menu kualitas tinggi serta harga yang terjangkau.

 

Pikiran itu, tutur dia sempat bermain-main dibenaknya sebelum kafe ini dibuat, kenangnya. Mengatakan jika jejak usaha dibangunnya ini bukan hanya kafe saja. Dia mengakui sebagai seorang pembisnis ayam potong Usaha Dagang (UD) Meulaboh Jaya. “Kekinian mencoba peruntungan di usaha KafeĀ  T2 Meuligou ini,” ucap Arman, dengan tawa lepas.

 

Insya Allah, opening kafe ini usahanya bidang kuliner dan kopi bisa berkembang dan dikenal cepat masyarakat, khususnya di Aceh Barat. Sehingga, kafe mengusung menu andalan sebagai kualitas rasa dan pelayanan terbaik, nantinya betul-betul dikenal dan mampu memanjakan pengunjung dan membuat konsumen datang merasa puas keluar dari Kafe T2 Meuligo ini, harap pembisnis itu.

 

Saat disinggung IGN, mengapa kafe ini buka pada hari ke dua POPDA berlangsung ? Sebab kehadiran pengunjung di sini juga sebagai bukti sejarah, yang mana kafe miliknya ini dibuka tepat di moment satu hari event olahraga pelajar se Aceh berlangsung di Kota Meulaboh, Aceh Barat dan itu menjadi catatan penting bagi saya.

 

Opening KafeĀ  T2 Meuligou

 

Seperti yang abang lihat, kata Arman, Alhamdulilah hari ini opening kafe sukses diadakan dengan kehadiran warga setempat serta puluhan Atlet POPDA yang datang turut menikmati menu khas makanan dan minuman di kafe ini.

 

“Terimakasih kepada seluruh pengunjung telah hadir saat opening ini, sambil mengakhiri dan mempersilahkan para tamu mencicipi menu andalan Kafe T2 Meuligo.***



MAG /Reza A. Latif Melaporkan

Editor : DEP

Shell Resmi Tutup Semua SPBU di Medan
Ekonomi

INDONESIAGLOBAL – Shell Indonesia memutuskan untuk menutup seluruh operasional Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Medan, Sumatera Utara pada…

Ternyata di Aceh Ada Harta Karun
Ekonomi

INDONESIAGLOBAL – Ternyata di Aceh ada harta karun emas yang jumlahnya cukup banyak, letaknya di wilayah berikut. Provinsi Aceh merupakan…